SELAMAT DATANG

Beginning from Beginner

Jumat, 08 Oktober 2010

Posted by STARS-KUDUS On 03.03 0 komentar

Nokia N97:



Akhir tahun 2008 dikenalin, pertengahan tahun 2009 dijual. Yaaaa...cukup kelamaan juga sih. Tapi masih cukup anget buat dibahas karena hape flagship Nokia yang satu ini memang bikin ngiler. Seperti juga hape flagship tahun-tahun sebelumnya.
Akan tetapi, tahun ini kayaknya Nokia harus berusaha ekstra keras untuk mempopulerkan Nokia N97. Soalnya tahu sendiri kan, hampir semua pesaing Nokia juga meluncurkan produk dengan kelebihan dan pangsa pasar yang sama. Kalau dulu teknologi masih terkait cukup jauh, tampaknya sekarang sudah merata. Semua pesaing punya nilai jual masing-masing. Tinggal pasar yang menentukan pilihan. Untuk kali ini, kita sama-sama pilih buat baca review ini ya.
Desain
Hape flagship Nokia yang satu ini termasuk salah satu hape yang dibuat secara global. Maksudnya dalam proses pembuatan N97, tim nya terdiri dari awak R&D Nokia di beberapa negara. Jadi bisa dilihat betapa seriusnya Nokia dalam merancang N97.
Desainnya sendiri mengambil form factor geser yang ngejeplak hingga membuka dengan sudut sekitar 135 derajat. Isitilah kerennya sih slide and tilt. Bentuk kaya gini memang bukan inovasi baru. HTC aja udah bikin dari kapan-kapan lalu. Cuma Nokia berusaha sangat serius, termasuk ngerancang mekanisme engsel penahannya sampai ke pengalaman saat kita membuka hape. Bikin sampai memperhitungkan bunyinya segala lho.
Saat si hape dalam kondisi tertutup, bentuknya sih agak mengacu ke 5800 XpressMusic. Layar sentuh yang cukup lebar dengan accelerometer yang bakal aktif mengubah orientasi layar jika pegangan kita berubah. Bagian depan ini juga tampil sangat minimalis dengan hanya tiga tombol. Dua tombol sentuh yang berfungsi untuk angkat/tutup telpon dan tombol akses menu. Di sebelah kiri hanya ada kamera VGA dan sensor-sensor.
Untuk samping-sampingnya sih cukup lengkap dan ada semua. Mulai dari pengunci layar, slot micoUSB, tombol power, jack 3,5 mm, tombol volume, shutter kamera dan microphone mengelilingi sisi-sisi hape.
Saat hape dibuka, kita akan dihadapkan pada keyboard QWERTY dengan ukuran lumayan lebar. Walau hanya terdiri dari tiga baris dengan tombol yang nggak terlalu besar dan menonjol, mengetik di N97 ini cukup nyaman. Di sebelah kiri ada juga tombol navigasi lima arah untuk bermanuver di menu.
Fitur
Kecuali TV tuner dan kemampuan dual on, Nokia N97 ini nyaris punya semuanya. Istilahnya sih 'palugada', apa lu mau gua ada. Ya kecuali mungkin TV tuner dan dual on tadi. Di sinilah vendor merek lokal bisa berbangga hati, karena rajanya hape Nokia pun belum dikasih dua fitur ajaib ini.
Sebagai raja multimedia tahun ini, N97 juga dilengkapi dengan segudang fitur yang mumpuni. Sebut saja kamera 5 Mpix dengan menu sentuh yang nyaman. Fitur multimedia dan hiburan lainnya juga ada di sini. Musik, game, radio, video, browser, semua ada.
Nggak cuma manjain penikmat hiburan, hape ini juga kaya dengan fitur perkantoran dan pembantu pekerjaan sehari-hari. Buat memperkaya semua fiturnya, Nokia N97 ini mampu untuk selalu terhubung ke internet dengan beragam perangkat konektivitas yang disertakan.
Ngomongin internet, nilai jual N97 ini juga ke kemampuan online-nya. Buat mempermudah para peselancar dan penggila situs jejaring sosial, N97 ini dilengkapi widget yang bisa online terus dalam memberi informasi dan segala macam kebutuhan kita. Dari widget berita, cuaca sampai ke fesbuk bisa kita download dan pasang di layar depan N97.
Kinerja
Sebulan penuh dijejali workshop dan segala macam info N97 cukup bikin saya 'ngeh kenapa hape ini disasar sebagai perangkat yang bakal bikin penggunanya selalu online dan ter-update. Pengalaman yang paling menarik bisa jadi adalah men-download widget dan memasangnya. Mengatur widget di halaman depan N97 sangat lah mudah. Oh ya, kita juga bisa atur kalau mau offline aja. Maklum widget yang online akan terus meng-update informasi dari internet. Kalau nggak pakai kartu yang unlimited data plan, bisa jebol tuh pulsa.
Pengalaman kedua yang juga oke adalah berinteraksi dengan Ovi. Karena Ovi sudah resmi diluncurkan, kita bisa bermain dengan semua fiturnya. Mulai dari Ovi Mail, Ovi Store sampai Share on Ovi. Ovi Store-nya sudah lumayan banyak lho aplikasinya, walaupun masih yang gratisan semua.
Internet juga dipakai sebagai pelengkap yang memperkaya semua fiturnya. Mau main game bisa multiplayer online, mau foto-foto bisa langsung di-upload, berbagi landmark GPS, berbagi file, ganti wallpaper, semua jadi lebih gampang kalau pakai N97.
Opini
Kemampuan untuk selalu online dan ter-update adalah nilai jual yang memperkuat barisan fitur-fitur canggih dan desain yang menawan. Dengan hadirnya N97 dan pesaing-pesaingnya yang mulai mengutamakan koneksi internet, kayaknya era mobile internet memang sudah tiba. Jadi buat yang mau ikutan trend, jangan lupa cari paket data unlimited yang paling cocok. Biar kita makin nyaman beraktifitas tentunya. Jadi kan nggak ribet-ribet. (SUMBER:majalah handphone)

SPESIFIKASI Nokia N97


Jaringan: GSM 850/900/1800/1900 Mhz, HSD
Dimensi: 117,2 x 55,3 x 15,9-18,3 
Berat: 150 gram
Display: TFT touchscreen, 16M colors, 360 x 640 pixel
Kamera: 5 MPix, Res. 2584 x 1938 pixel, Carl Zeiss optics, autofocus, video(VGA@30fps), flash; secondary videocall camera
Memory: 32 GB internal memory, microSD (TransFlash) sampai 16GB 
Fitur: Symbian OS v9.4, Series 60 rel. 5, GPRS kelas 32, HSCSD, EDGE kelas 32, HSDPA, Wi-Fi 802.11 b/g, UPnP technology, Bluetooth v2.0 dengan A2DP, microUSB v2.0, WAP 2.0/xHTML, HTML, RSS feeds, Java MIDP 2.0, SMS, MMS, Email, Push Email, IM, Built-in GPS receiver, A-GPS support, Nokia Maps 2.0 Touch, Digital compass, MP3/WMA/WAV/eAAC+ player, MPEG4/WMV/3gp video player, Stereo FM radio dengan RDS, Flash Lite 3, Handwriting recognition, Proximity sensor, Accelerometer sensor, TV out, jack audio 3,5 mm, Built-in handsfree, Full QWERTY keyboard
Batere: Li-Ion 1500 mAh
Standby Time: 430 jam
Talk Time: 6,5 jam



0 komentar:

Posting Komentar